Berita Formula 1

Sebastian Vettel Bantah Sudah Deal dengan Racing Point

sport.99scores.club – Sebastian Vettel digosipkan akan bergabung dengan Racing Point di Formula 1 tahun depan. Pebalap asal Jerman itu menyebut sejauh ini belum ada kata pasti.
Kontrak Vettel bersama Ferrari akan berakhir musim ini. Pabrikan asal Italia itu memilih Carlos Sainz Jr sebagai penggantinya musim depan, mendampingi Charles Lecrec.

Pemilik Racing Point, Lawrence Stroll dilaporkan menawarkan Sebastian Vettel untuk menjadi pebalap mereka musim depan. Andai terealisasi, Vettel akan membalap dibawah nama baru Racing Point mulai 2021, yakni Aston Martin F1 Team.

Aston Martin deadline looming for Vettel?
Sebastian Vettel

Juara dunia empat kali itu lalu melakukan klarifikasi. Menurutnya, hal itu baru sebatas pembicaraan biasa saja, bukan sebuah negosiasi.

“Semua orang bicara soal Racing (Point), performa mereka mengesankan. Tapi belum ada berita apa-apa soal masa depan saya. Semua pilihan masih terbuka; berhenti, pensiun, atau bergabung tim lain. Saya tak harus membuat keputusan sesegera mungkin,” kata Vettel, dikutip Sky Sports.

“(Rumor kepindahan ke Racing Point) baru sebatas pembicaraan saja, seperti yang pernah saya bilang kalau saya juga bicara dengan Renault tapi tak ada kelanjutan apa-apa. Belum ada yang harus diumumkan, hanya sebatas bicara bebas saja,” sambungnya.

Sebelumnya, diprediksi andai Vettel bergabung dengan Racing Point, ia akan menggeser posisi pebalap asal Meksiko, Sergio Perez. Terkait merebaknya rumor soal Vettel, Perez optimis dirinya akan bertahan.

“Saya bersama tim saat ini, dan sejauh yang saya pahami, saya punya kontrak di sini,” kata Perez, yang masih memiliki kontrak hingga 2022.

“Kita akan lihat apa yang terjadi dalam beberapa pekan mendatang, tapi saya masih memiliki kontrak bersama tim dan saya percaya dengan masa depan tim ini,” tegasnya. #sport.99scores.club

Baca Juga : Mattia Binotto Dipercaya Buat Ferrari Bangkit di F1 2020

About Author