Berita Formula 1

Vettel Resmi Gabung Aston Martin

Vettel Resmi Gabung Aston Martinsport.99scores.club – Pembalap asal Jerman, Sebastian Vettel memastikan diri akan perkuat Racing Point di Formula One (F1) musim 2021 mendatang. Keputusan tersebut mengakhiri teka-teki siapa pembalap yang bakal menggantikan Sergio Perez di tim yang bermarkas di Silverstone, Inggris tersebut.

Kendati begitu, pada F1 2021 nanti Racing Point akan mengubah nama timnya menjadi Aston Martin. Karena itulah Vettel lebih tepatnya disebut gabung ke Aston Martin dan bukan Racing Point, walau memang sebenarnya itu adalah tim yang sama.

Vettel pun dipastikan akan ditemani Lance Stroll untuk mengarungi petualangan barunya tersebut di luar Scuderia Ferrari. Kehadiran Vettel pun disambut baik oleh pihak Racing Point, di mana menurut Kepala Tim dan CEO Racing Point, Otmar Szafnauer, kehadiran juara dunia empat kali itu akan membantu tim Aston Martin berada di level yang berbeda pada musim depan.

Baca Juga: Hamilton Ucapkan Selamat Untuk Gasly

Sebastian Vettel

“Semua orang di Silverstone (markas Racing Point) sangat senang dengan berita ini (kabar bergabungnya Vettel). Sebastian Vettel adalah juara yang terbuktikan kehebatannya. Kami berhasik membawa pembalap bermental juara yang sesuai dengan ambisi kami sendiri untuk masa depan sebagai Tim F1 Aston Martin,” ungkap Szafnauer, dikutip dari Crash, Kamis (10/9/2020).

Szafnauer merasa senang karena Vettel mau menerima pinangan dari Racing Point. Ia merasa Vettel masih menjadi pembalap terbaik dunia saat ini terlepas dari hasilnya yang sedikit menurun bersama Ferrari dalam beberapa musim terakhir.

Szafnauer percaya Vettel bisa membantu Aston Martin untuk langsung berbicara banyak di F1 2021. Jadi, Szafnauer benar-benar sangat gembira memiliki Vettel di garasi timnya.

Vettel Resmi Gabung Aston Martin – “Pada Sabtu atau Minggu sore, Sebastian adalah salah satu yang terbaik di dunia, dan saya tidak bisa memikirkan pembalap yang lebih baik untuk membantu membawa kita ke era baru ini. Dia akan memainkan peran penting dalam membawa tim ini ke depan” tambahnya.

Vettel sendiri keluar dari Ferrari karena tak melanjutkan kontrak bersama tim pabrikan asal Italia tersebut. Ferrari pun nyatanya sudah memilih pembalap McLaren saat ini, Carlos Saint Jr, untuk menemani Charles Leclerc di F1 2021.

Tentunya sangat menarik melihat Vettel berada di tim lain selain Ferrari. Sebab pembalap berusia 33 tahun itu sudah berada di Ferrari sejak 2015 silam.

Meski memang selama lima tahun ke belakang Vettel belum pernah memberikan gelar juara dunia untuk Ferrari, namun tetap saja pembalap tersebut sudah sangat melekat di hati para fans tim tersebut.

About Author