Hamilton Raih Posisi Pole Position
Hamilton Raih Posisi Pole Position – 99scores – Pebalap Mercedes Lewis Hamilton akan start terdepan di F1 GP Belgia. Hamilton sukses merebut pole position, mengalahkan rekan setimnya sendiri, Valtteri Bottas.
Pada sesi kualifikasi di Sirkuit Spa-Francorchamps, Sabtu (29/8/2020), Hamilton mengungguli Bottas setengah detik dengan catatan waktu 1 menit 41,252 detik. Ini adalah pole kelima Hamilton dari tujuh seri pertama F1 2020.
Hamilton mempersembahkan pole position ke-93 dalam kariernya untuk mendiang Chadwick Boseman, aktor Hollywood berkulit hitam yang baru saja meninggal dunia usai berjuang melawan penyakit kanker.
Pebalap Red Bull Max Verstappen menunjukkan performa impresif untuk menempati grid ketiga. Verstappen hanya berjarak 0,1 dari Bottas di posisi kedua.
Urutan keempat ditempati Daniel Ricciardo setelah hanya tertinggal 0,8 detik dari Hamilton. Alex Albon memisahkan dua mobil Renault di grid kelima, di depan Esteban Ocon.
Peringkat 10 besar dilengkapi oleh Carlos Sainz (7), Sergio Perez (8), Lance Stroll (9) dan rekan setimnya Lando Norris. Sedangkan hasil buruk diterima oleh Ferrari.
Hamilton Raih Posisi Pole Position – Duo pebalapnya Charles Leclerc dan Sebastian Vettel bahkan tidak tembus Q3. Leclerc dan Vettel masing-masing menempati posisi 13 dan 14.
Hasil Lengkap Kualifikasi F1 GP Belgia
Pos-Nama Pebalap-Tim-Q1-Q2-Q3
1 Lewis Hamilton GBR Mercedes AMG Petronas Formula One Team 1m 42.323 1m 42.014 1m 41.252
2 Valtteri Bottas FIN Mercedes AMG Petronas Formula One Team 1m 42.534 1m 42.126 1m 41.763
3 Max Verstappen NED Aston Martin Red Bull Racing 1m 43.197 1m 42.473 1m 41.778
4 Daniel Ricciardo AUS Renault F1 Team 1m 43.309 1m 42.487 1m 42.061
5 Alexander Albon THA Aston Martin Red Bull Racing 1m 43.418 1m 42.193 1m 42.264
6 Esteban Ocon FRA Renault F1 Team 1m 43.505 1m 42.534 1m 42.396
7 Carlos Sainz ESP McLaren F1 Team 1m 43.322 1m 42.478 1m 42.438
8 Sergio Perez MEX BWT Racing Point F1 Team 1m 43.349 1m 42.670 1m 42.532
9 Lance Stroll CAN BWT Racing Point F1 Team 1m 43.265 1m 42.491 1m 42.603
10 Lando Norris GBR McLaren F1 Team 1m 43.514 1m 42.722 1m 42.657
11 Daniil Kvyat RUS Scuderia AlphaTauri Honda 1m 43.267 1m 42.730
12 Pierre Gasly FRA Scuderia AlphaTauri Honda 1m 43.262 1m 42.745
13 Charles Leclerc MON Scuderia Ferrari 1m 43.656 1m 42.996
14 Sebastian Vettel GER Scuderia Ferrari 1m 43.567 1m 43.261
15 George Russell GBR Williams Racing 1m 43.630 1m 43.468
16 Kimi Raikkonen FIN Alfa Romeo Racing Orlen 1m 43.743
17 Romain Grosjean FRA Haas F1 Team 1m 43.838
18 Antonio Giovinazzi ITA Alfa Romeo Racing Orlen 1m 43.950
19 Nicholas Latifi CAN Williams Racing 1m 44.138
20 Kevin Magnussen DEN Haas F1 Team 1m 44.314