Lionel Messi dan Neymar
99scores – Lionel Messi dan Neymar – Ada rumor bahwa Gianluigi Donnarumma kini merana di Paris Saint-Germain, dan situasi itu berkaitan dengan dua megabintang klub: Lionel Messi dan Neymar.
Donnarumma gabung PSG secara free transfer dari AC Milan pada bursa transfer musim panas. Sebelum kontraknya habis, kiper 22 tahun itu sudah mencapai kesepakatan dengan Le Parisien pada saat gelaran Euro 2020 dilangsungkan.
Di Euro 2020 sendiri, Gianluigi Donnarumma tampil gemilang bersama timnas Italia. Aksi-aksi penyelamatannya, secara khusus saat melawan Spanyol dan Inggris, ikut mengantar Donnarumma dapat predikat Player of the Tournament.
Namun, menurut La Gazzetta dello Sport dan Il Corriere della Sera yang dikutip Football Italia, Donnarumma kini lagi merana di klub barunya. Ia berharap lebih banyak dimainkan.
Sejauh ini Gianluigi Donnarumma baru memainkan dua dari sembilan pertandingan PSG. Pelatih PSG Mauricio Pochettino sebelumnya sudah menyatakan keputusannya soal kiper berganti tiap pekan, tergantung siapa lawan PSG.
Il Corriere della Sera menggambarkan Pochettino sebagai ‘sosok penengah’, yang juga harus mendasarkan pilihan-pilihannya kepada kebutuhan dan keinginan ruang ganti alias para pemain.
Sehubungan dengan itu, Keylor Navas yang sudah lima kali tampil di bawah mistar gawang PSG di awal musim ini disebutkan mendapat dukungan kuat dari sejumlah pemain macam Messi dan Neymar.
Baca Juga: Ronaldo Diprediksi Latih MU
Messi dan Neymar, bersama para pemain Amerika Selatan lain di PSG seperti Angel Di Maria dan Marquinhos, kabarnya punya hubungan yang sangat solid dan mendukung penuh agar Keylor Navas jadi kiper pilihan pertama.
Menurut surat kabar Italia tersebut, inilah salah satu alasan kenapa Gianluigi Donnarumma sejauh ini tidak bisa tampil secara rutin di PSG.
Menilik lebih jauh spekulasi dari surat kabar Italia itu, terkait hubungan erat legiun Amerika Selatan PSG, tampaknya rumor-rumor lebih lanjut akan terus bermunculan. Ini dikarenakan adanya laporan hubungan Pochettino dengan Messi mulai tidak akur.